Temon-Kamis, 20 Juni 2024. Program “Bule Mengajar” kembali diaktifkan setelah vakum selama tiga tahun terakhir. SMAN 1 Temon menjadi salah satu sekolah beruntung yang terpilih untuk mengikuti program ini pada Kamis (20/6/2024).
Program ini digagas oleh Safa Levina Sahda dengan fokus utama meningkatkan kemampuan bahasa Inggris para siswa. Ia berharap program ini dapat membantu para siswa untuk lebih percaya diri dalam menggunakan bahasa Inggris, baik dalam komunikasi lisan maupun tulisan. Tamu Internasional yang mengikuti program ini berasal dari India yaitu Mr. Subam dan dari Jordania yaitu Mrs. Sarah.
Pada pelaksanaannya, para “bule” pengajar ini tidak hanya mengajarkan materi bahasa Inggris secara konvensional, tetapi juga menggunakan berbagai metode yang menarik dan interaktif. Hal ini membuat para siswa lebih antusias dan bersemangat dalam belajar.
Kepala SMAN 1 Temon, menyambut baik program ini dan berharap program ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi para siswanya. Ia juga mengapresiasi para “bule” pengajar yang telah menyumbangkan waktu dan tenaganya untuk mengajar di sekolahnya.
Salah satu siswa SMAN 1 Temon, mengatakan bahwa dia sangat senang mengikuti program ini. Ia merasa terbantu dengan metode pengajaran yang digunakan oleh para pengajar “bule”. Ia juga mengaku lebih percaya diri dalam menggunakan bahasa Inggris setelah mengikuti program ini.
Program “Bule Mengajar” ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia, khususnya dalam bidang bahasa Inggris. Diharapkan program ini dapat terus dilaksanakan dan dikembangkan sehingga dapat menjangkau lebih banyak sekolah di seluruh Indonesia.